Nganjuk (Jatimsmart.id) – Sebanyak empat lokasi wisata di Kabupaten Nganjuk, Jawa Timur, ditutup sementara selama libur Natal 2020 dan tahun baru 2021 sebagai upaya mencegah penyebaran COVID-19 di daerah setempat.
BACA JUGA:
- Jelang Tahun Baru, Wisata Karimun Jawa Tetap Buka Seperti Biasa
- Terapkan Prokes Tanpa Rapid Tes, Semua Lokasi Wisata Di Blitar Tetap Buka
- Libur Nataru, Khofifah Tegaskan Tutup Wisata Air di Jawa Timur
“Atas perintah Bupati agar tutup empat objek wisata di Nganjuk, yakni Taman Rekreasi Anjuk Ladang, Taman Wisata Goa Margotresno, Air Terjun Roro Kuning, dan Air Terjun Sedudo,” kata Juru Bicara Satuan Tugas Penanganan COVID-19 Kabupaten Nganjuk dr Hendriyanto di Nganjuk, Ahad.
Kebijakan itu langsung diinstruksikan oleh Bupati Nganjuk Novi Rahman Hidayat kepada Dinas Pariwisata, Kepemudaan, Olah Raga dan Kebudayaan Kabupaten Nganjuk. Hal itu dilakukan demi mencegah penyebaran COVID-19 di Nganjuk.
Bupati telah mengeluarkan surat edaran yang berisi 12 poin yang intinya tentang upaya penanganan COVID-19.
BACA JUGA:
- Unik, Wisata Sumber Biru Tawarkan Sensasi Cafe di Tengah Sungai
- Sulap Sungai Kotor Jadi Wisata Waduk, Warga Desa Banyuwangi Jadikan Destinasi Menarik
- Wisata Sejarah, Trowulan Berikan Sensasi Kerajaan Majapahit
Pihaknya juga meminta agar warga mematuhi protokol kesehatan yang berlaku yakni 3M yakni memakai masker, mencuci tangan dan menjaga jarak demi keselamatan diri sendiri, keluarga dan lingkungan. (*)