Tulungagung (Jatimsmart.id) – Gugus Tugas Percepatan Penanganan COVID-19 Kabupaten Tulungagung mengumumkan tambahan pasien positif COVID-19. Terdapat 4 pasien baru, 3 diantaranya berjenis kelamin laki laki. Dengan tambahan ini total pasien positif di Tulungagung sebanyak 14 orang. Jumlah tersebut menjadikan Tulungagung sebagai peringkat ke 5 di Jawa Timur.
Juru Bicara Gugus Tugas Percepatan Penanganan COVID-19 Kabupaten Tulungagung Bambang Triono mengatakan, secara klinis kondisi pasien dinyatakan bagus. Mereka saat ini sedang dikarantina di dua lokasi berbeda. 2 pasien menjalani karantina di Rusunawa IAIN Tulungagung, dan 2 lainnya di sebuah lokasi yang bisa dipertangungjawabkan.
“Untuk di Rusunawa terdapat 6 pasien yang dikarantina, sisanya menjalani karantina di sebuah lokasi yang bisa dipertangungjawabkan,” ujarnya, Senin, 13 April 2020.
BACA JUGA :
- Kesaksian Pasien KediriKota 02 yang Sembuh dari COVID-19
- Cegah Penularan COVID-19, Pasien RSUD Gambiran Bisa Daftar Dulu Lewat WhatsApp
- Bupati Kediri Imbau Warga di Perantauan untuk Tunda Mudik
Dari hasil penelusuran petugas, 2 pasien diketahui termasuk klaster pelatihan haji di Asrama Sukolilo, Surabaya. Sedangkan 1 pasien merupakan tenaga medis yang berasal dari klaster pasien positif asal Kediri. Pasien tersebut meninggal dunia sebelum hasil tes swab nya keluar.
“Yang satu pasien lagi masih kita lakukan tracing untuk mengetahui tertularnya dari mana, semoga dari cluster yang sudah ada,” imbuhnya.
BACA JUGA :
- Cegah COVID-19, Satlantas Polres Kediri Siapkan Dua Lokasi Tes Kesehatan Bagi Pemohon SIM
- Ada Fasilitas Pajak untuk Mendukung Ketersediaan Obat, Alkes dan Jasa dalam Penanganan COVID-19
- Insentif Pajak Hadapi COVID-19 Dapat Diperoleh Secara Online, Ini Caranya
Bersamaan dengan rilis itu, saat ini pihaknya mengumumkan ada sebanyak 892 orang dinyatakan sebagai Orang Dalam Pemantauan (ODP), dan 113 orang berstatus sebagai Pasien Dalam Pengawasan (PDP).
Pihaknya mengimbau masyarakat untuk tidak panik dan tetap mematuhi protokol kesehatan. Serta selalu mengenakan masker saat beraktivitas di luar rumah. (pam/jek)
BACA JUGA :
- 2 Orang Lagi di Kota Kediri Positif COVID-19 dari Klaster Asrama Haji
- Dinyatakan Sembuh dari COVID-19, Ini Pesan Plt Kepala Dinas Kesehatan Kabupaten Kediri
- Si Jamal Bagikan Sembako untuk Warga Ekonomi Terdampak COVID-19