Kediri – Sukses dengan event pemutaran dan diskusi film Marlina Si Pembunuh Dalam Empat Babak pada 25 Desember 2018 lalu, Sinema Kadirian kembali menggelar event serupa. Kali ini kegiatan akan di gelar di MA Sejahtera, Kampung Inggris,Pare, Kediri.
Berbeda dari event sebelumnya yang memutar dan mendiskusikan film nasional, pada event yang akan diadakan pada 25 Januari 2019 ini akan memutar film-film dari sineas daerah khusunya Kediri, masing-masing film garapan Brilliant Production berjudul Pelangi Tanpa Jingga dan film garapan Cinema KPI IAIN Kediri berjudul Srawung Mbois 2.
Selain memutarkan film-film tersebut, akan diadakan pula forum diskusi yang juga membahas mengenai “Perangai Buruk yang Menjadi Watak Pemeran Utama Film.
Event Kedua Sinema Kadirian ini mengundang berbagai narasumber untuk turut memeriahkan dan berbagi ilmu bersama, diantaranya Ary Iswahyudi (Sutradara pelangi Tanpa Jingga), Saifudin (Sutradara Srawung Mbois 2), dan Rino Hayyu Setyo (Jurnalis dan Penulis Buku). Serta dimoderatori oleh Danu Sukendro, jurnalis sekaligus sineas yang berpengalaman.
“Event kedua ini sedikit berbeda dari event pertama kemarin, event kedua kali ini bertujuan untuk lebih memperkenalkan dan mengangkat karya-karya film dari sineas daerah, khususnya sineas yang ada di Kediri” kata Dewo, Panitia, Selasa (22/01/2019)
Dengan digelarnya event screening dan diskusi film kedua ini diharapkan pula dapat memantik rasa percaya diri dan kreatifitas film maker Kediri. Tentunya, untuk menciptakan karya daerah yang apik dan luar biasa untuk membuktikan kepada khalayak bahwa karya daerahpun tetap menarik untuk dinikmati.
Acara yang digelar secara gratis ini, akan dimulai pukul 18.30 WIB. Untuk info lebih lanjut, bisa menghubungi 0822-4429-6096. Yuk! Kapan lagi dapat ilmu gratis. (ydk/sam)