Kediri – Dalam rangka memperingati HUT Bhayangkara ke 73 Polsek Gampengrejo Kediri menggelar lomba adu ketangkasan menembak senapan angin yang digelar di lapangan Gogorante, Kecamatan Ngasem, Kabupaten Kediri. Minggu (7/7/2019). Lomba yang memperebutkan piala Kapolsek tahun 2019 ini diikuti oleh para jurnalis yang biasa meliput pemberitaan di wilayah hukum Polres Kediri dan masyarakat.
Kapolsek Gampengrejo AKP. Mukhlason mengatakan, acara ini selain sebagai ajang silaturahmi, juga sebagai peningkatan sinergitas antar jurnalis dan kepolisian.
“Kegiatan lomba menembak senapan angin ini sebagai ajang silaturahmi jurnalis bersama masyarakat, guna meningkatkan sinergitas dan kemitraan agar terjalin dengan baik” kata Akp. Mukhlason.
Selain hubungan silaturahmi dan kebersamaan dengan jurnalis terjaga, kegiatan menembak ini juga dapat melatih fokus dari para peserta yang mengikutinya, tambah mukhlason.
Sementara itu, olahraga menembak yang merupakan kegiatan asing bagi kalangan jurnalis. Membuat banyak peluru yang meleset dan tidak tepat sasaran pada saat menembak, tidak jarang terdapat guyonan antara aparat penegak hukum dan para jurnalis. Lomba yang sedianya akan menjadi kegiatan rutin ini berlangsung meriah dan penuh kekompakan. (ad/sam)
Baca Juga :
- HUT Bhayangkara Polri ke 73, Polres Blitar Gelar Pertandingan Bulu Tangkis Gembira
- Polres Blitar Buka Layanan Kesehatan dan Potong Rambut Gratis untuk Pemohon SIM
- Demi Menghibur Warga, TNI POLRI, Gelar Lomba Tradisional