Nganjuk (Jatimsmart.id) – Air Terjun Sedudo merupakan Tempat Pariwisata andalan Kabupaten Nganjuk. Berada pada ketinggian 1.438 MDPL dilereng gunung Wilis, 30 km dari pusat Kota Nganjuk, tepatnya di Desa Ngeliman,Kecamatan Sawahan. Air Terjun Sedudo Memiliki Ketinggian Air sekitar 105 meter, Menjadikan tempat ini memiliki daya tarik tersendiri bagi wisatawan. Dengan fasilitas yang cukup memadai dan jalan yang mudah diakses sangat memudahkan bagi wisatawan yang ingin berkunjung.
“Pemandangan disini sangat asri, jalan menuju kesini pun sangat memadai menurut saya,dan fasilitas-fasilitas juga sudah sangat menunjang”, Ujar Wartini Pengunjung Air Terjun Sedudo
Saat berkunjung di air terjun sedudo kita juga dapat menikmati makanan tradisonal yang banyak dijual disana seperti pecel,gorengan dan sebagainya. Kita dapat menikmati makanan yang telah kita beli dengan view langsung ke arah air terjun sedudo, dimana terdapat tempat-tempat duduk yang telah ditata apik dengan View langsung ke air terjun, selain itu juga banyak spot foto menarik yang dapat kita coba disana loh. Tentunya spot foto disana sangat Instagramable.Dengan demikian menjadikan Air terjun sedudo dapat dinikmati oleh berbagai kalangan usia dari anak-anak sampai dengan orang tua. Sedudo juga sangat cocok jika dijadikan sebagai tempat berlibur keluarga loh!
“Tiket Masuk disini ramah dikantong, sebandinglah dengan apa yang kita dapatkan saat kesini,makanya saya dan keluarga hari ini memilih berlibur di sedudo,” Ujar Jihan salah satu pengunjung Air terjun Sedudo
Tiket masuk ke Air terjun Sedudo ini juga sangat ramah dikantong, cukup dengan membayar Rp.8.000-Rp.15.000 PerOrang dan Biaya parkir Rp. 2000 untuk motor dan Rp. 5000 untuk mobil kita sudah dapat menikmati keindahan dari Air terjun Sedudo.
Air terjuan sedudo bukan sekedar tempat wisata biasa, jika kita berkunjung pada bulan Muharam (Suro) biasanya akan diadakan kegitan budaya yang sangat dikenal di Kabupaten Nganjuk dengan nama Siraman Sedudo.
Jadi kapan nih dateng ke Sedudo,dan menikmati Keindahannya?
(mit)