Madiun (Jatimsmart.id) – Pemerintah Provinsi Jawa Timur menyediakan layanan isi ulang oksigen secara gratis guna penanganan pasien Covid-19 yang lebih maksimal di beberapa, kali ini giliran Bakorwil Madiun.
BACA JUGA
- Depo Isi Ulang Oksigen Gratis Telah Dibuka di Jember
- Baru Diresmikan, Pemprov Jatim Sudah Layani 1151 Pemohon Oksigen Gratis
- Polda Jatim Telusuri Dugaan Jual Beli Tabung Oksigen Palsu
Kasubbid Kemasyarakatan Bakorwil I Madiun Wardoyo mengatakan layanan isi ulang silinder oksigen tersebut ditempatkan di halaman Kantor Badan Koordinasi Wilayah (Bakorwil) I, Jalan Pahlawan, Kota Madiun.
“Cara mendapatkannya, dengan mendaftar secara daring melalui laman resmi Satgas Penanganan Covid-19 Pemprov Jawa Timur,” ujar Wardoyo.
Menurut dia, dengan layanan tersebut, masyarakat di wilayah eks-Keresidenan Madiun bisa mendapatkan pengisian oksigen gratis dengan mendaftar terlebih dahulu di laman resmi infocovid19.jatimprov.go.id.
Setelah mendaftar, warga akan mendapatkan nomor antrean pengisian. Lalu, keluarga pasien yang membutuhkan oksigen itu bisa datang ke Bakorwil I Madiun untuk mendapatkan pengisian oksigen gratis.
BACA JUGA:
- BI Bersama BMPD dan IPEBI Jatim Sumbang Alat Terapi Oksigen ke RSUD dr. Soetomo
- Depo Layanan Isi Ulang Oksigen Gratis Buka 24 Jam di Surabaya, Sidoarjo dan Gresik
- Terima Bantuan 50 Ton Liquid Oksigen, Pemprov Jatim Siapkan Kantong Oksigen dan Sistem Penyediaan Berbasis Online
Warga yang ingin mendapatkan pengisian oksigen gratis harus menunjukkan bukti terinfeksi Covid-19 dan menjalani isolasi mandiri. Pengisian oksigen gratis itu untuk tabung berukuran 1 hingga 2 meter kubik. Setiap hari, kuota yang disediakan sebanyak 500 tabung. (*)