Kediri (Jatimsmart.id) – Siapa yang tak ingin awet muda ? Pastinya semua orang ingin merasakan kulit yang sehat dan tetap kencang walau bertambah usia. Nah, kamu tak perlu khawatir lagi jika muncul garis-garis halus di wajah, selain merawat diri dengan skincare, kamu juga dapat melakukan berbagai tips sederhana berikut ini agar tetap terlihat awet muda;
- Minum Teh
Awali pagimu dengan menyeduh secangkir teh. Minuman sederhana ini juga menjadi salah satu sumber awet muda loh! Hasil studi dari BMC Complementary and Alternative Medicine, mengungkapkan bahwa teh hijau mengandung enzim yang dapat membantu mengurangi kerutan dengan cara melindungi kulit dari kerusakan kolagen dan elastin. - Minum Air Putih
Kamu juga harus minum air putih secara rutin, dengan begitu, tubuh akan tetap terhidrasi sepanjang hari. Tubuh yang terhidrasi dapat menjaga kulit lebih sehat dan tidak mudah kusam. - Tertawa
Tertawa menjadi salah satu rahasia awet muda yang dapat kamu lakukan. Menonton video lucu atau bercengkrama dengan teman dapat membuatmu lebih mudah tertawa dan mengekspresikan diri. Menjalani hari dengan senyuman dan rasa senang akan berpengaruh pada kesehatan kulitmu loh! - Makanan Bergizi
Perbanyaka makan sayuran dan buah-buahan yang mengandung vitamin sangat berpengaruh agar menciptakan kulit tetap cerah meronah. Tak hanya skincare, merawat tubuhdan kesehatan kulit juga dapat kamu lakukan dari dalam diri. - Mengurangi Duduk
Perbanyak aktifitas dan mengurangi kegiatan berdiam diri terutama duduk . Pola hidup yang tidak aktif, akan meningkatkan risiko munculnya penyakit.
Cara sederhana tersebut juga harus diimbangi dengan berolahraga. Tak dipungkiri, dengan jiwa yang sehat dapat mempengaruhi segala aspek kehidupan kita, mulai dari pikiran, efektifitas bahkan kulit yang terlihat awet muda. Jadi, kamu mau coba cara yang mana dulu nih ? (gis/ydk)