Tulungagung – Satpol PP Kabupaten Tulungagung bersama Dinas Pendidikan setempat menggelar razia pelajar ke sejumlah warung kopi. Dalam razia tersebut petugas menemukan puluhan pelajar berseragam, yang sedang berkumpul di warung kopi saat jam sekolah masih berlangsung. mereka berdalih pulang lebih pagi karena sedang berlangsung ujian akhir semester (UAS).
Petugas kemudian mengumpulkan para pelajar ini untuk memberikan pengarahan. sesuai perda yang berlaku meskipun mereka sudah pulang sekolah, namun para pelajar ini tidak diperbolehkan berada di warung kopi dengan mengenakan seragam. “mereka disarankan pulang terlebih dahulu, untuk mengganti pakaian”. Kata Anindya Putra , Kasi Informasi dan Publikasi Satpol Pp Tulungagung
Tidak hanya itu , petugas juga mendatangkan pihak sekolah untuk ikut memberikan pengarahan terhadap pelajar ini.
Sementara lebih lanjut menurut Anindya, razia ini dilakukan untuk mengantisipasi adanya pelajar yang membolos sekolah, dan berada di warung kopi saat jam sekolah berlangsung. terkait sanksi pihak satpol pp akan menyerahkan sepenuhnya ke pihak Cabang Dinas Pendidikan Provinsi Jawa Timur. “karena mereka (siswa sma dan smk) berada di bawah naungan provinsi.”
Para pelajar yang mendapatkan pengarahan ini didata oleh petugas. Data ini kemudian akan diserahkan ke pihak sekolah dan dinas terkait. Selanjutnya pelajar ini disarankan untuk pulang terlebih dahulu, dan mengganti seragam sekolah dengan pakaian biasa.
“semoga para siswa memahami aturan ini” pungkasnya. (pam/ydk)