Trenggalek – Korban tewas diduga overdosis minuman keras oplosan di Desa Margomulyo, Kecamatan Watulimo, Kabupaten Trenggalek bertambah. Setelah sebelumnya mendapatkan perawatan di RSUD Dr Soedomo Trenggalek, korban berinisial H, akhirnya menghembuskan nafas terakhirnya.
Humas RSUD Dr Sudomo, Sudjiono menjelaskan pihak rumah sakit memerima dua pasien diduga mengalami overdosis miras. Kedua pasien tersebut adalah ES dan H. Mereka datang pada hari minggu (10/02/2019) dan langsung mendapat perawatan intensif di ruang IGD rumah sakit. ” Untuk korban ES meninggal minggu malam sedangkan korban H meninggal tadi siang sekitar pukul 12.10 WIB,” ujarnya, Senin (11/02/2019).
Meski saat datang, kondisi korban relatif baik namun kondisi mereka cenderung terus menurun usai mendapat penanganan intensif oleh tim medis. “Kita sudah berusaha maksimal namun kondisi korban terus menurun,” imbuhnya.
Total jumlah korban meninggal dunia sebanyak tiga orang. Tiga orang lain masih mendapatkan perawatan di RSUD Dr Iskak Tulungagung dan dua Puskesmas di wilayah Kecamatan Watulimo. Hingga saat ini polisi masih terus melakukan penyidikan terkait kasus ini. Polisi memeriksa sejumlah saksi.
Sebelumnya, 2 dari 7 warga Trenggalek dikabarkan tewas usai menggelar pesta miras. Korban meninggal dengan inisial O dan ES Desa Margomulyo, Kecamatan Watulimo, Kabupaten Trenggalek. (pam/ydk)