Kediri (Jatimsmart.id) – Hari pertama dibukanya pendaftaran penjaringan bakal calon Bupati dan Wakil Bupati Kediri 2020 oleh DPD Partai Golkar Kabupaten Kediri langsung diserbu beberapa tokoh. Kang Haji Ridwan (KHR) menjadi bakal calon Bupati Kediri pertama yang mendaftarkan diri dalam penjaringan partai berlambang Pohon Beringin ini. Rabu (5/2).
Penceramah kondang yang datang bersama timnya itu optimistis meraih rekomendasi dengan berbagai program dan visi-misi yang disiapkannya.
Golkar menjadi partai keempat bagi Kang Haji Ridwan. Sebelumnya, KHR juga mengikuti proses penjaringan di PDI Perjuangan, Partai Nasdem dan Partai Gerindra.
“Insya Allah saya yakin mendapatkan rekom dan optimis mendapatkan rekom. Doakan saya dimudahkan segala urusan untuk meraih rekom,” terang Kang Haji Ridwan.
KHR mengusung program kebutuhan dasar untuk masyarakat yakni, ‘Sandang, Pangan, dan Papan’ ditambah Pendidikan dan Kesehatan. Program tersebut untuk memakmurkan dan mensejahterakan masyarakat di Kabupaten Kediri.
“Saya juga pernah hidup di Partai Golkar. Sehingga saya dalam penjaringan ini kami ikut mencoba ikut mendaftar di Partai Golkar. Semoga Allah memberikan kemudahan untuk meraih rekom yang penting kita berusaha secara maksimal,” tuturnya.
KHR merupakan seorang penceramah kondang. Dia tergerak hatinya untuk maju dalam bursa pemilihan karena dorongan dari berbagai kalangan, terutama dari jemaahnya.
Sementara itu, Sigit Sosiawan, Ketua DPD Partai Golkar Kabupaten Kediri mengatakan, pihaknya membuka pendaftaran penjaringan calon bupati dan wakil Bupati Kediri selama empat hari, dimulai hari ini. Pembukaan pendaftaran penjaringan tersebut merupakan amanat dari DPP Partai Golkar yang disampaikan Sabtu (1/2).
“Kami membuka pendaftaran penjaringan secara gratis tidak dipungut biaya. Selain itu, di Partai Golkar juga tidak ada mahar,” tegas Sigit Sosiawan.
Selain Kang Haji Ridwan, ada nama Dini H. Setyoningsih, Insah Budi atau Mas Aguk dan pasangan Mujahid-Eko. (ydk/jek)