Nganjuk (Jatimsmart.id) – Bantuan untuk korban bencana longsor di Dusun Selopuro, Desa Ngetos, Kecamatan Ngetos, Kabupaten Nganjuk terus mengalir. Baik dari kelompok masyarakat, juga instansi di berbagai daerah. Termasuk dari Ikatan Pegawai Bank Indonesia (IPEBI) Kediri dan Sub BMPD Jatim Kediri-Madiun.
Bantuan logistik dan sembako untuk para korban itu diberikan langsung oleh Kepala Perwakilan BI Kediri Sofwan Kurnia kepada Wakil Bupati Nganjuk Marhaen Djumadi, Rabu (17/2). Bantuan selanjutnya didistribusikan oleh Dinas Sosial Kabupaten Nganjuk langsung ke para korban yang saat ini menghuni pengungsian di SD Negeri 3 Ngetos.
BACA JUGA :
- Update Bencana Longsor Nganjuk : Tim SAR Temukan Satu Lagi Jenazah Korban
- Mengintip Dapur Umum Longsor Nganjuk, Pastikan Makanannya Tak Sekadar Bikin Kenyang
- Kementerian Dorong Percepatan Relokasi Korban Bencana Longsor Nganjuk
“Ini sebagai bentuk kepedulian IPEBI dan Sub BMPD Jatim Kediri-Madiun untuk korban bencana longsor dan banjir. Alhamdulillah disambut baik oleh Wakil Bupati Nganjuk,” kata Kepala Perwakilan BI Kediri Sofwan Kurnia.
Di tahap pertama ini, mereka mengirimkan beras, gula, bubur bayi, kornet, sosis, sarden, minyak goreng, mie instant, air mineral, dan selimut masing-masing sebanyak 100-300 pcs.
“Untuk tahap selanjutnya akan dikoordinasikan kembali sesuai kebutuhan pengungsi atau korban yang terdampak bencana ini,” imbuhnya.
Adapun total bantuan yang disalurkan ini senilai Rp 95.000.000. IPEBI dan Sub BMPD Jatim Kediri-Madiun berharap seluruh bantuan yang disalurkan ini bisa bermanfaat bagi para korban.
Hadir pada kesempatan tersebut perwakilan sub BMPD Kediri-Madiun yakni Bambang Suprihadi selaku wakil ketua sub BMPD Jatim Kediri-Madiun yang juga Kepala Cabang Panin Kediri, Nanang C. Pramono Kepala Cabang BCA Kediri selaku sekretaris sub BMPD Jatim Kediri-Madiun, Reza Kepala Cabang Bank Woori Saudara Nganjuk selaku anggota sub BMPD Jatim Kediri-Madiun, serta Rahmat H. Saputra selaku ketua IPEBI Komisariat Kediri. (ydk)