Blitar (Jatimsmart.id) – Sukseskan program prioritas Kapolri yang disebut Presisi yaitu Prediktif, Responsibiltas, Transparansi Berkeadilan dengan tujuan menata kelembagaan Polri menuju era 4.0. Personel Polres Blitar menciptakan lagu untuk memotivasi korps Bhayangkara dalam mensuseskan program Kapolri tersebut.
Kapolres Blitar, AKBP Leonard M Sinambela menuturkan saat ini dalam kepemimpinan Kapolri, Jenderal Polisi Listyo Sigit Prabowo dengan Program Prediktif, Responsibilitas, dan Transparansi Berkeadilan (Presisi) seluruh personel Polri harus optimis mampu melaksanakan tugasnya dengan baik. “Untuk memenuhi harapan masyarakat, sebagai pengayom dan pelindung,” jelasnya.
BACA JUGA:
- Ribuan Personel TNI-Polri Dikerahkan Bantu Korban Banjir Jakarta
- Petugas Gabungan Polri, TNI dan Satpol PP Terus Gencarkan Operasi Yustisi
- Toga di Kabupaten Blitar Dukung Upaya TNI-Polri Berantas Ormas Radikal
AKBP Leonard mengungkapkan program tersebut langsung mendapat respon dari Kapolda Jawa Timur, Irjen Polisi Nico Afinta yang ditunjukan dengan penekanan konsep Tugas, Wewenang, dan Tanggung jawab (TWT). Dia mengharapkan setiap personel Polri mampu mewujudkan 4 transformasi.
“Yakni transformasi organisasi, operasional, pelayanan publik dan pengawasan sesuai dengan program tersebut,” ungkapnya.
Personel Polres Blitar di bawah kepemimpinan AKBP Leonard juga mendorong jajarannya membuat inovasi yakni menciptakan sebuah lagu dengan judul “Polri yang Presisi”.
“Dengan adanya lagu ini diharapkan dapat menjadi penyemangat dan motivasi, bagi seluruh insan Bhayangkara. Mewujudkan serta menyukseskan program tersebut, dalam pelaksanaan pengabdian pada negara dan bangsa,” tandas AKBP Leonard.
Pencipta lagu “Polri yang Presisi” Ipda Irwan Rizki Prakoso yang kini menjabat Kanit Regident Polres Blitar menuturkan jika lagu ini diciptakan sekitar satu minggu, termasuk pembuatan video clip nya. “Dengan dibantu Rapper oleh Ipda Maekel Sembiring anggota dari BOP Subdit 2 BIK Polres Blitar,” tutur Ipda Irwan.
BACA JUGA:
- Propam Polri : Polisi Siap Amankan Idul Fitri Ditengah Pandemi COVID-19
- Gugus Tugas Jatim dan TNI-Polri Lakukan Rapid Test On The Spot di Surabaya
- PCNU Kota Kediri Bersama Ribuan Santri Apresiasi Kinerja TNI-Polri
Lagu ini berawal dari petunjuk AKBP Leonard, agar berinovasi mensukseskan Program Presisi dari Kapolri. “Sehingga dibuatlah lagu, yang bisa menjadi penyemangat dan memotivasi personel Polri melaksanakan Program Presisi dari Pak Kapolri,” terangnya.
Ipda Irwan menambahkan keberhasilan pembuatan lagu “Polisi yang Presisi” tidak lepas dari dorongan dan bimbingan Kapolres Blitar, AKBP Leonard, termasuk dalam proses pembuatan video clip. (tok)