Blitar (Jatimsmart.id) – Dalam rangka meningkatkan produktivitas perikanan di Kota Blitar, Dinas Ketahanan Pangan dan Pertanian (DKPP) Kota Blitar selama bulan Juli 2023 melaksanakan layanan kesehatan ikan keliling (Keskanling).
Plt.Kepala Dinas KPP Kota Blitar, Dewi Masitoh menjelaskan Keskanling menjadi agenda tahunan dinas setempat. Pengawas dan penyuluh perikanan akan memeriksa kualitas air kolam. Mulai dari jumlah oksigen dalam air yang ambang batasnya 4 -5, sedangkan PH air pada angka 6-7, dan amoniak yaitu 1 ml gram per liter.
Dewi menargetkan tahun ini, dinas setempat bisa melakukan pengujian kualitas air di 7 kelurahan. Setiap kelurahan memiliki 8 titik kolam ikan yang menjadi sasaran. Sedangkan jika ditemukan kualitas air yang kurang memenuhi syarat, maka pihaknya akan melakukan pendampingan lebih lanjut. Seperti penggantian air kolam hingga pemberian obat-obatan untuk pembudidaya.
“Jadi jika ditemukan ada ikan yang sakit, akan diberikan obat obatan kepada pembudidaya,” ungkap Dewi.
Dewi juga meminta agar pembudidaya ikan yang tidak mendapatkan kunjungan dari tim Keskanling, bisa menghubungi DKPP Kota Blitar. Mengingat proses pemeriksaan kualitas air tidak dipungut biaya. (red/kot)