Surabaya (Jatimsmart.id) – Untuk memberikan apresiasi kinerja bidang kehumasan pada Organisasi Perangkat Daerah (OPD) dilingkungan Pemerintah Provinsi Jawa Timur dan Dinas Kominfo Kabupaten Kota, Dinas Kominfo Jatim kembali akan menggelar Jatim Public Relation Award (JPRA) 2023. Terkait dengan agenda tersebut Dinas Kominfo Jatim menggelar sosialisasi JPRA secara offline dan online yang diikuti Kadis Kominfo Kabupaten Kota dan perwakilan pengelola admin media sosial OPD di Ruang Anjasmoro Lt 4 Diskominfo Jatim, Rabu (30/8/2023).
Kadis Kominfo Jatim, Sherlita Ratna Dewi Agustin dalam sambutanya yang dibacakan Sekretaris Dinas, Suharlina Kusumawardani mengatakan, JPRA diselenggarakan sebagai ajang kompetisi kinerja bidang kehumasan bagi OPD untuk meningkatkan perannya secara optimal dalam memberikan konten informasi yang menaikkan citra positif pemerintahan.
“Jatim Public Relation Award ini diadakan untuk memberikan apresiasi kepada Humas Pemerintah Provinsi Jawa Timur dalam memberikan informasi layanan terbaik, menstimulus peran kehumasan yang strategis dan kontributif bagi pencapaian citra positif pemerintahan, menjadi ajang kompetisi bagi Humas Pemerintah untuk memberikan kinerja terbaik melalui konten informasi yang menarik bagi masyarakat dan mengoptimalkan peran Humas Pemerintah dalam menyampaikan fakta di tengah maraknya peredaran hoaks di media sosial,” paparnya.
Dijabarkan, bidang humas memiliki peranan penting dalam membangun citra positif yang diharapkan oleh organisasi, demikian pula humas pemerintah daerah berperan besar dalam menjalankan fungsi manajemen dan komunikasi dengan publik agar tujuan pemerintah daerah dapat tercapai.
Humas Pemerintah bertugas melaksanakan komunikasi timbal balik antara instansi pemerintah dan publik yang terencana untuk menciptakan adanya saling pengertian dalam mencapai tujuan demi memperoleh manfaat bersama.”Hal ini penting untuk menyampaikan pesan kebijakan dan program pemerintah agar masyarakat teredukasi tentang program-program yang sedang diselenggarakan oleh pemerintah,” ungkapnya.
Ajang JPRA ini diharapkan juga bisa mendorong kreativitas bidang kehumasan untuk meningkatkan perannya dengan menciptakan konten – konten informasi menarik bagi masyarakat sehingga konten informasinya diikuti menjadi referensi sekaligus bisa mengkonfirmasi maraknya informasi hoax. (red/kjt)