Banyuwangi (Jatimsmart.id) – Dalam upayanya melestarikan seni dan budaya lokalnya, Kabupaten Banyuwangi menggelar Banyuwangi Culture Everyday. Setiap hari dalam satu tahun ke depan, beragam atraksi seni dan tradisi masyarakat Banyuwangi akan ditampilkan di alun-alun kota, Taman Blambangan. Ini bakal menjadi tontonan menarik bagi wisatawan yang melancong ke Banyuwangi.
“Banyuwangi Culture Everyday akan menjadi atraksi wisata yang menarik bagi wisatawan. Setiap malam akan hadir beragam seni budaya lokal yang ditampilkan dengan menarik,” kata Bupati Abdullah Azwar Anas seperti dikutip dari laman resmi Pemerintah Kabupaten Banyuwangi. Azwar Anas meresmikan langsung event tersebut Jumat (17/1), di Lorong Bambu, kawasan Taman Blambangn.
Anas mengatakan selain menjadi atraksi wisata, Banyuwangi Culture Everyday merupakan sarana edukasi sekaligus panggung bagi pelajar daerah untuk menampilkan minat dan bakatnya. Baik pelajar dari tingkat SD hingga SMA baik dari sekolah negeri, swasta hingga sekolah berbasis komunitas agama.
“Event ini menjadi wadah bagi siswa untuk mengaktualisasikan potensi seni dan kreatifitas mereka. Sekaligus menjadi wadah untuk mengasah jiwa inklusi yang bersahabat dengan keragaman,” terang Anas. Sebab disini akan lahir kolaborasi dari beragam ras, suku dan agama yang ada di Banyuwangi.
Banyuwangi Culture Everyday sendiri akan berlangsung selama satu tahun, tiap Senin hingga Jumat. Jadwal pertunjukkan dibuat diluar jadwal ujian dan libur siswa. Sementara Sabtu dan Minggu akan diisi oleh sanggar seni dan penampilan komunitas.
Selain panggung seni, setiap hari di area Taman Blambangan nantinya juga dihelat sport everyday tiap sore hingga malam hari. Event ini menjadi ajang kompetisi olahraga para pelajar se-Banyuwangi. (*)