Blitar – Aparatur Sipil Negara (ASN) di Kota Blitar hari ini kompak kembali bekerja di hari pertama, usai libur panjang lebaran ini. Selain bersemangat untuk kembali menjalankan kewajibannya melayani masyarakat, mereka tak ingin terkena sanksi berupa pemotongan Tunjangan Perbaikan Penghasilan (TPP) sebagiamana aturan yang berlaku.
Ini terlihat dari daftar absensi yang dilakukan petugas Organisasi Perangkat Daerah (OPD) masing-masing yang menunjukkan tak ada pegawai yang Alpha atau membolos.
“Sebelumnya kita sudah warning jika ada yang membolos di hari pertama maka yang bersangkutan tidak akan menerima TPP sesuai golongan masing-masing ASN,” kata Santoso Plt Walikota Blitar.
Mereka yang kedapatan membolos hari ini juga akan ada sanksi berupa pembinaan dari Badan Kepegawaian Daerah (BKD).
Sementara itu Trisnawati, petugas yang mengecek daftar hadir ASN di Bagian Umum dan Kesra Setda Kota Blitar mengaku dari jumlah ASN yang ada di bagian umum, hari ini seluruhnya masuk kerja.
“Dari total 30 pegawai yag ada tidak satupun yang bolos kerja,” katanya.
Hari ini mereka mengawalinya dengan apel di halaman Pemkot Blitar, selanjutnya mereka bersalam-salaman dan memaafkan di momen Idul Fitri ini. (yds/ydk)
Baca Juga :