Kediri (Jatimsmart.id) – Pemerintah Kabupaten Kediri menggelar acara penyerahan hibah tanah dari Pemkab Kediri kepada Kejaksaan Negeri Kabupaten Kediri. Kegiatan ini diselenggarakan di Pendopo Kabupaten Kediri.
Bupati Kediri, dr. Hj. Haryanti Sutrisno, mengatakan penyerahan ini diharapkan dapat bermanfaat dalam menunjang penyelenggaraan tugas dan fungsi jajaran Kejaksaan Negeri Kabupaten Kediri. Terutama dalam mendukung penyelenggaraan pemerintahan dan pembangunan daerah semakin baik.
“Dalam menjalankan amanah konstitusi serta memandu jalannya roda pemerintahan, saya bersyukur di akhir masa jabatan ini, Pemerintah Kabupaten Kediri dapat merealisasikan penyerahan hibah kepada Kejaksaan Negeri Kabupaten Kediri,” jelas Bupati Haryanti.
BACA JUGA :
- BNN Kota Kediri Bersama Forkopimda Ikuti Vidcon Puncak HANI 2020
- 24 UMKM Kabupaten Kediri Terima CSR dari PDAM
- Libur Panjang, GTPP Kabupaten Kediri Awasi Pengunjung Wisata Swasta
“Saya menyampaikan terima kasih kepada Kejaksaan Negeri Kabupaten Kediri yang selama ini menjadi mitra kerjasama pemerintah daerah dalam memberikan penerangan maupun pendampingan hukum. Semoga kerjasama dan kebersamaan yang telah dibangun selama ini dapat terus ditingkatkan dan terjalin dengan baik,” tambah Bupati Haryanti.
Sementara itu Kepala Kejaksaan Negeri Kabupaten Kediri, Sri Kuncoro, SH. MH. menyampaikan terima kasih kepada Pemkab Kediri atas hibah tanah ini. Kepala Kejari berharap semoga dengan kejelasan status kepemilikan tanah bisa meningkatkan kinerja aparat kejaksaan.
BACA JUGA:
- Dinsos Serahkan Bantuan Permakanan untuk 102 Disabilitas ODGJ dan ODKB di Kediri
- Bulog Kediri Siap Salurkan Bantuan Beras untuk 147 Ribu KPM
- Kampung Tangguh Semeru di Desa Sumberagung Diresmikan
“Atas nama Kejaksaan Negeri Kabupaten Kediri, kami ucapkan terima kasih kepada Pemkab Kediri bahwa tanah yang kami tempati sudah punya legalitas yang jelas. Sehingga kedepan tidak ada masalah terkait tanah tersebut. Semoga kedepan menjadi tempat yang tenang bagi kami dalam bekerja,” terang Sri Kuncoro. (ad/adv/kominfo)