Malang – Siswa SDN Kemiri 01 di Desa Kemiri, Kecamatan Kepanjen, Kabupaten Malang mendapatkan penyuluhan cuci tangan dan gosok gigi. Hal ini penting untuk mereka mengerti betapa pentingnya kebersihan diri untuk kesehatan mereka. Penyuluhan ini disampaikan Mahasiswa Kuliah Kerja Nyata (KKN) Kelompok 49 Universitas Muhammadiyah Malang (UMM) Divisi Kesehatan.
Kegiatan ini diawali dengan menyanyikan lagu cuci tangan bersama-sama dan dilanjutkan dengan penyuluhan gosok gigi yang dilaksanakan di halaman sekolah. Para siswa itu begitu gembira dan antusias saat mengikuti penyuluhan gosok gigi. Itu terlihat dari raut wajah mereka yang berseri-seri.
Koordinator Divisi Kesehatan KKN 49 UMM, Nova Dhika Wijaya mengatakan, kegiatan penyuluhan cuci tangan dan gosok gigi ini penting untuk para siswa sekolah dasar. Agar, mereka dapat lebih awal mengerti pentingnya menjaga kebersihan diri demi kesehatan mereka.
“Karena kurangnya pemahaman tentang cuci tangan dan gosok gigi yang benar, maka dari itu kami melaksanakan penyuluhan ini,” kata Nova Dhika Wijaya.
Dengan adanya penyuluhan cuci tangan dan gosok gigi, lanjut Nova, diharapkan akan dapat memberikan edukasi kepada anak-anak agar mereka memahami pentingnya menjaga kesehatan gigi dengan menggosok gigi dan mencuci tangan.
“Termasuk, agar mereka mengetahui dampak bila tidak menggosok gigi kurang dari 2 kali sehari serta dampaknya bila jarang mencuci tangan,” jelas mahasiswa Fakultas Kedokteran UMM itu.
Sementara itu, mahasiswa KKN 49 UMM Divisi Ekonomi, Adil Abdul Hakim menambahkan, kegiatan penyuluhan yang didisain santai dan riang itu, membuat anak-anak senang. Apalagi, didukung oleh para guru dan orang tua siswa.
“Kami mengucapkan terimakasih atas dukungan para guru dan orang tua siswa, sehingga para siswa senang mengikuti penyuluhan yang penting bagi kesehatan mereka sendiri,” ujar Adil Abdul Hakim, mahasiswa Fakultas Teknik Informatika UMM itu.
Di akhir kegiatan penyuluhan itu, setiap siswa diberi 1 set sikat gigi sebagai motivasi mereka untuk lebih rajin dan peduli akan pentingnya menggosok gigi untuk kesehatan gigi mereka sendiri.
Baca Juga :
- Cegah Stunting, Keberadaan Buku KIA Dioptimalkan
- Penyimpangan Orientasi Seksual di Tulungagung Meningkat, Didominasi Usia Pelajar
- Dinkes Kabupaten Blitar Gencar Sosialisasi Pencegahan Hepatitis A