Kediri – Polisi dan TNI bersama Pemerintah Desa Cerme, Kecamatan Grogol, Kabupaten Kediri menggelar patroli sahur. Selasa (21/5/2019). Dengan memukul kentongan, mereka kompak membangunkan warga desa untuk sahur. Usai berkeliling, mereka bersantap sahur bersama dengan menu nasi bancakan ala warga setempat.
Kegiatan tersebut dimulai sekitar pukul 02.00 WIB. Dipimpin Kapolsek Grogol Kompol Sudadi bersama Danramil Grogol, mereka berpatroli keliling desa.
“Hari ini kita lakukan patroli sahur untuk menciptakan situasi yang aman dan kondusif khususnya di Kecamatan Grogol ini,” terang Kompol Sudadi, Kapolsek Grogol.
Lebih lanjut, ia berharap dengan kegiatan ini semakin mempererat silahturahmi antara aparat hukum dengan warga. Dengan kedekatan ini pula diharapkan semakin meningkatkan ketertiban dan keamanan di Kecamatan Grogol.
“Harapannya dengan sinergitas ini semakin mempererat hubungan antara warga dengan aparat keamanan (Polisi dan TNI),”
Selain itu, Kompol Sudadi juga meminta pada masyarakat untuk menghidupkan kembali Siskamling untuk menekan kriminalitas yang terjadi.
Kegiatan ditutup dengan santap sahur bersama. Mereka terlihat semakin akrab saat menyantap makan sahur bersama dengan nasi bancakan. Yakni, dengan cara menghidangkan menu makanan diatas daun pisang memanjang yang kemudian disantap bersama-sama. Menunya pun merupakan masakan ala warga yang sederhana. (ydk/sam)
Baca Juga :