Surabaya (Jatimsmart.id) – Pentingnya pemberian edukasi terkait reproduksi dan pola komunikasi orang tua dengan anak remaja harus terus digaungkan. Mengingat, pola tersebut akan menjadi salah satu alternatif yang sangat penting dalam membentuk dan membangun hubungan antara orang tua dengan anak remaja.
BACA JUGA:
- Gubernur Khofifah Minta Rangga Tetap Fokus Belajar Sambil Membantu Orangtua
- DPRD Jatim Laksanakan Raperda Bahas Pekerja Migran Indonesia dan Keluarganya
- Keluarga dan Alumni Ponpes Al-Falah Ploso Dukung Mas Dhito dan Mba Dewi
“Pola komunikasi efektif antara anak yang berusia remaja dan orang tua harus terjalin. Pendekatan melalui keluarga atau orangtua bagi remaja dapat menjadi salah satu alternatif mewujudkan pola komunikasi secara efektif, mengingat orangtua memiliki otoritas bagi anak remaja,” ujar Ketua TP PKK Prov Jatim Arumi Bachsin.
Arumi Bachsin Emil Dardak mengungkapkan, di zaman yang serba digital, para orang tua memiliki tantangan dari dunia maya. Meskipun sulit, pendampingan orang tua pada anak remaja harus tetap terjalin. Hal itu juga untuk mencegah gagalnya orang tua mendampingi anak remaja.
Bunda Generasi Remaja (Genre) Jatim itu pun memberikan arahan terkait bagaimana orang tua bisa menjadi pendengar yang baik bagi anak remajanya. Arumi juga menekankan soal pentingnya penghargaan dan dukungan orang tua dalam setiap proses perkembangan mereka. Dirinya menyebut, berbagai pendekatan juga harus dilakukan untuk memperlakukan remaja sesuai usia mereka.
BACA JUGA:
- Beri Dukungan, Kapolres Blitar Kota Kunjungi Keluarga Pasien Positif Covid-19
- Khofifah Minta PKK Kembali Galakkan Tanaman Obat Keluarga
- Bolu Kering Istimewa Bu Siru, Camilan Pas Saat Santai Bersama Keluarga
Namun, sebut Arumi, zaman digitalisasi sekarang ini juga menjadi tantangan tersendiri bagi orang tua. Karena pergaulan anak menjadi tidak terbatasi dan berhadapan dengan teknologi yang tidak kasat mata. (*)